Senin, 07 April 2014

Akuntansi Dan Cinta

Assalamualaikum Wr.Wb....

Nama saya Awaludin hamid dan saya seorang mahasiswa akuntansi di universitas Muhammadiyah Yogyakarta, keren nggak ??? pasti lebih keren lagi kalau udah jadi sarjana. saya akan sedikit berbagi ilmu dengan teman teman. Karena saya seorang mahasiswa akuntansi maka saya akan sedikit mengkaitkan kesamaan antara aktivitas akuntansi dengan cinta.

Dalam akuntansi atau lebih spesifiknya akuntansi syariah ada salah 1 akad yaitu akad Musyarakah yang mempunyai arti kerjasama antara 2 pihak untuk membuat suatu usaha dan dimana kedua belah pihak juga sama-sama memberikan kuntribusi dana. jika di kaitkan dengan cinta, seperti dua sepasang kekasih yang saling memberikan kasih sayang terhadap pasangannya. dengan memberikan kasih sayang maka sebuah ikatan yang terjalin akan semakin erat.

Selanjutnya tentang bunga, dalam akuntansi syariah bunga itu termasuk dalam riba dan diharamkan dalam transaksi, hal ini bisa berdampak besar pada sebagian besar anak muda sekarang, karena mereka sering menunjukan sisi keromantisan mereka dengan memberikan bunga kepada pasangannya, Apalagi  yang baru jadian, gimana mau menunjukan sisi keromantisan mererka coba ???  Saat mau mengasih bunga ke pasangannya, si pasangan belum nerima langsung aja kita di ceramahin sama pak ustad.

Tapi santai saja kawan, bunga yang di maksud bukan itu kok, bukan bunga yang paling harum maupun bunga bangkai :D, tapi bunga yg di maksud adalah bunga bank yg mempunyai arti sejumlah uang yg di berikan bank kepada nasabah atas dana yg disimpan di bank, kenapa di haramkan bunga bank tersebut ??? karena bunga bank itu bisa berasal dari proses riba'. Riba itu contohnya seperti si pemberi pinjaman meminta kepada si peminjam agar sewaktu mengembalikan uang yg di pinjam di kembalikan lebih dari pinjaman pokok. Jenis peminjaman seperti ini akan mempersulit si peminjam uang tadi, maka sistem bunga bank ini diharamkan.

Terima kasih sudah berkunjung di blog saya, semoga tulisan di atas bisa menambah ilmu teman teman

ありがとう




0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda